LBH KEADILAN UNTUK BANGSA INDONESIA ( LBH KUBI ) is a company, located at Pangkal Pinang, Bangka Belitung Islands 33127, Indonesia. Visit their website www.lbh.or.id or LinkedIn profile for more detailed information.
Bantuan hukum diberikan kepada Penerima Bantuan Hukum yang menghadapi masalah hukum, yang dimaksud dengan masalah hukum meliputi masalah hukum keperdataan, pidana, dan tata usaha negara baik litigasi maupun nonlitigasi. Bantuan hukum sebagaimana dimaksud di atas meliputi menjalankan kuasa, mendampingi, mewakili, melakukan tindakan hukum lain untuk kepentingan hukum Penerima Bantuan Hukum. LBH KEADILAN UNTUK BANGSA INDONESIA melaksanakan Pemberian Bantuan Hukumnya berdasarkan asas keadilan; persamaan kedudukan di dalam hukum; keterbukaan; efisiensi; efektivitas; dan akuntabilitas. - Yang dimaksud dengan "asas keadilan" adalah menempatkan hak dan kewajiban setiap orang secara proporsional, patut, benar, daik, dan tertib. - Yang dimaksud dengan "asas persamaan kedudukan di dalam hukum" adalah bahwa setiap orang mempunyai hak dan perlakukan yang sama di depan hukum serta kewajiban menjunjung tinggi hukum.- Yang dimaksud dengan "asas keterbukaan" adalah memberikan akses kepada masyarakat untuk memperoleh informasi secara lengkap, benar, jujur, dan tidak memihak dalam mendapatkan jaminan keadilan atas dasar hak secara konstitusional. - Yang dimaksud dengan "asas efisiensi" adalah memaksimalkan pemberian bantuan hukum melalui penggunaan sumber anggaran yang ada. - Yang dimaksud dengan "asas efektivitas" adalah menentukan pencapaian tujuan pemberian Bantuan Hukum secara tepat. - Yang dimaksud dengan "asas akuntabilitas" adalah bahwa setiap kegiatan dan hasil akhir dari kegiatan penyelenggaraan Bantuan Hukum harus dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat.
Tags : #NonprofitOrganizationManagement
Location :
Pangkal Pinang, Bangka Belitung Islands 33127
Added by
Jopie, at 01 January 2020